MAN Rancah official website | Members area : Register | Sign in

12 Madrasah Internasional Segera Dibangun

Sabtu, 09 Januari 2010

Share this history on :

Kementerian Agama berencana membangun 12 madrasah bertaraf internasional (MBI) di 12 provinsi tahun ini

Hidayatullah.com--Ditargetkan pada 2011 madrasah-madrasah tersebut sudah mulai menerima siswa. Pendiriannya bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan Islam di tanah air.

Dirjen Pendidikan Islam Kementerian Agama Mohammad Ali mengatakan, berdasarkan alokasi di APBN 2009, pembangunan madrasah internasional dianggarkan Rp150 miliar. Hingga saat ini seluruh persyaratan, termasuk kesiapan pemerintah daerah dalam menyediakan lahan, sudah selesai. ”Penyediaan lokasi tanah di 12 provinsi sudah selesai, termasuk kesepakatan pemerintah pusat dengan pemerintah daerah sudah ditandatangani. Mudah-mudahan tahun ini pembangunan tahap awal sudah bisa dimulai,” kata Ali di Jakarta kemarin.

Lokasi 12 madrasah internasional itu berada di Kota Dumai (Riau), Kota Batam (Kepulauan Riau), Sumatera Utara, Kota Padang Pariaman (Sumatera Barat), Kabupaten Musi Banyuasin (Sumatera Selatan), Maluku, dan Kaltim. Lainnya akan dibangun di Indramayu (Jawa Barat), Kota Pekalongan (Jawa Tengah), Kabupaten Lombok Timur (Nusa Tenggara Barat), Kabupaten Tanah Laut (Kalimantan Selatan), dan Kabupaten Maros (Sulawesi Selatan).

Sebelum ini, di sela-sela acara peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama ke-64 di Jakarta, Senin (4/1), Dirjen Pendidikan Islam, Prof Dr Mohammad Ali mengatakan bahwa pendidikan madrasah sudah mulai dapat disejajarkan dengan sekolah umum dengan berhasilnya pendidikan sekolah tersebut merebut kejuaraan sains tingkat nasional dan internasional. [igo/www.hidayatullah.com]
Thank you for visited me, Have a question ? Contact on : youremail@gmail.com.
Please leave your comment below. Thank you and hope you enjoyed...

0 komentar:

Posting Komentar